Penulisan Alamat dalam Bahasa Inggris

Cara Menulis Alamat dalam Bahasa Inggris dan Contohnya

Ingin tahu bagaimana cara menulis alamat dalam bahasa Inggris yang benar? Simak penjelasannya berikut ini.

Penulisan alamat dalam bahasa Inggris adalah hal yang lumrah di era digital. Sebab, penulisan informasi data diri menjadi sangat sering diperhatikan. Walaupun komunikasi tertulis dan aktivitas surat menyurat tidak lagi populer, tetapi penulisan alamat untuk komunikasi digital menjadi kebutuhan yang sangat penting.

Jasa Translate Dokumen | Indonesian English Translation Services
Jasa Terjemah Bahasa Inggris

Baca juga: Cara Menulis Tanggal dalam Bahasa Inggris

Bagaimana cara menulis alamat dalam bahasa Inggris?

Penulisan alamat dalam bahasa Inggris menjadi kebutuhan yang sangat penting, seperti pendaftaran aplikasi-aplikasi secara daring atau transaksi belanja online. Khusus untuk Anda yang masih merasa bingung tentang cara menulis alamat dalam bahasa Inggris maka Anda bisa memperhatikan dengan seksama.

Dalam penulisan alamat dengan bahasa Inggris ataupun bahasa Indonesia, sebenarnya tidak ada perbedaan yang cukup signifikan. Sebab, penulisan alamat dalam bahasa Inggris cenderung terlihat lebih singkat dibanding penulisan alamat dalam bahasa Indonesia cenderung.

Perlu diketahui bahwa tidak semua informasi alamat dalam bahasa Indonesia harus kita ubah ke dalam bahasa Inggris. Salah satunya adalah keterangan RT atau RW yang sangat asing untuk diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris.

Jasa Proofreading Jurnal dan Skripsi
Jasa Proofreading Bahasa Inggris

Ketentuan Penulisan Alamat dalam Bahasa Inggris

Penting sekali untuk memperhatikan beberapa ketentuan-ketentuan yang harus ada dalam menulis alamat berbahasa Inggris. Berikut beberapa ketentuan yang harus Anda pahami.

Penggunaan Huruf Besar

Dalam penulisan alamat, ada baiknya untuk menuliskan huruf kapital atau huruf besar seluruhnya. Baik nama orang, gelar, jalan, maupun nama kota. Contohnya adalah Fajar Arvin – Kampung Durian – Jakarta. Penulisan alamat ini memang harus dipahami apabila Anda ingin memesan transaksi online yang mengharuskan alamat ditulis dengan bahasa Inggris.

Urutkan Informasi dari Spesifik ke General

Adapun penulisan data diri dan penulisan alamat rumah dalam bahasa Inggris tentu bisa diurutkan sesuai dengan informasi. Informasi yang ada ini adalah informasi yang paling spesifik hingga yang paling umum.

Anda bisa mengurutkan nama orang, nama jalan dan nomor rumah tersebut, nama desa atau Kabupaten, nama kecamatan atau kota, nama provinsi dan kode pos. Adapun contoh yang bisa Anda jadikan pilihan adalah:

Fajar Arvin

Sunshine street no. 23, Bondowoso

Bondowoso, West Java

528272

Tidak Merubah Format Penulisan pada Bagian Alamat

Terdapat beberapa hal yang harus anda ubah, tetapi terdapat juga yang perlu Anda biarkan apa adanya. Beberapa contoh penulisan alamat yang tidak perlu ubah nama jalan, walau secara harfiah kata jalan bisa diartikan sebagai street.

Kata jalan tidak perlu diubah, ini berarti bahwa nama jalannya tidak harus diubah atau ditranslate.

Contoh:

Dalam bahasa Indonesia: jalan Mawar

Dalam bahasa Inggris: Mawar street, bukan Rose Street

Beberapa contoh penulisan alamat yang tidak perlu Anda ubah adalah nama jalan, walau secara harfiah kata Jalan bisa diartikan sebagai street.

Kata jalan tidak perlu diubah, kalau bukan berarti nama jalannya harus diubah atau diterjemahkan. Tentu Anda harus tetap menggunakan versi penulisan aslinya, seperti Jalan jeruk yang menjadi jeruk street bukan orange street.

Dengan demikian, tulisan tersebut tidak akan membuat bingung pihak penduduk setempat yang lebih familiar dengan istilah asalnya. Jadi Anda tidak perlu menerjemahkannya ke dalam bahasa Inggris dalam penulisan alamat tersebut.

Sama halnya dengan nama jalan yang perlu dipertahankan untuk penulisannya, nama-nama kota seperti kabupaten dan provinsi juga tidak mengalami perubahan. Sebab, apabila semua penulisannya kita terjemahkan dalam bahasa Inggris, tentu akan sulit sekali dipahami oleh para pihak yang berkepentingan.

Anda bisa menuliskan nama kota Serang menjadi Serang city, tanpa perlu menerjemahkan Serang itu sendiri. 

Penyingkatan Kata

Anda juga dapat dengan mudah menyingkat kata tertentu ketika menuliskan alamat dalam bahasa Inggris. Walaupun peningkatan kata yang satu ini hanya berlaku untuk kata-kata tertentu yang telah diketahui singkatannya, seperti penulisan gelar, penulisan nama, dan jalan. Road bisa Anda singkat menjadi Rd., sedangkan street tentu bisa anda singkat menjadi St.

Penggunaan Tanda Baca

Dalam penulisan alamat berbahasa Inggris, Anda harus menggunakan tanda baca titik dan koma yang menjadi tata cara penulisan yang sangat umum. Tanda baca titik dan koma biasanya digunakan untuk menandakan penulisan tempat sesuai dengan alamat.

Contoh: Mawar Street No 188, Bondowoso, East Java.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *